Dukung WH-Andika, Politikus PDIP Ini Terancam Dipecat

  • Bagikan

KliksajaBanten.co – Salah satu politikus PDIP Banten, Agus R Wisas terancam dipecat dari partainya karena memutuskan untuk mendukung dan masuk struktur pemenangan Wahidin Halim-Andika Hazrumy pada Pilgub Banten 2017.

Agus dinilai tidak taat kepada keputusan partai yang sudah mendeklarasikan untuk mengusung pasangan Rano Karno–Embay Mulya Syarief.

“Berisiko, siapapun yang ngebalelo atau tidak taat perintah partai, maka resikonya sampai pemecatan oleh Ketua Umum DPP,” ujar Ketua DPD PDIP Banten Sukira, Senin (10/10/2016).

Sukira menjelaskan, hal tersebut sudah menjadi aturan main di PDIP. Pada Pilgub Banten, setelah ada ketetapan calon dari Ketua Umum DPP, sehingga otomatis kader PDIP punya kewajiban untuk memenangkan Rano-Embay.

“Itu kan dia (Agus-red) anggota biasa, bukan pengurus lagi, kalau istrinya itu struktur di Lebak dan anggota DPRD Fraksi PDIP,” ucap Sukira.

Lebih lanjut, Sukira menjelaskan, proses pemecatan dilakukan oleh Ketua Umum DPP PDIP melalui usulan PAC dan DPC, disampaikan ke DPD dan rekomendasikan ke DPP, bukan melalui usulan perseorangan.

“Siapapun kader PDIP yang ngebalelo nanti ada sebuah sanksi, sesuai dengan kesalahannya,” katanya.

Kendati masih menunggu penetapan bakal calon menjadi calon oleh KPU, pihaknya saat ini terus melakukan konsolidasi, baik di struktur partai, maupun dengan partai koalisi untuk memenangkan pasangan Rano-Embay.

Agus R Wisas masuk struktur pemenangan pasangan WH-Andika berada di jajaran anggota penasihat, yang diketuai oleh Mulyadi Jayabaya, sesuai dengan Surat Keputusan Pasangan Calon Gubernur & Wakil Gubernur Provinsi Banten, Periode 2017-2022 Nomor : SKEP-001/WH-AH/IX/2016 tentang Penetapan Organisasi Tim Kampanye Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Banten Dr.H.WahidinHalim.M.Si – H. Andika Hazrumy,S.Sos.,M.Ap Periode 2017-2022.

  • Bagikan